Artinya jika dia masih memegang bitcoin sampai sekarang tanpa menjual satu koin pun kekayaan dia mencapai US$ 60,54 miliar atau setara dengan Rp 848 triliun.
Berdasarkan data CoinMarketcap jumlah bitcoin yang beredar sekarang mencapai 18,85 juta, jadi Nakamoto memiliki 5,31% dari total pasokan bitcoin yang beredar di pasar.
Baca Juga:
6 Tips Cara Trading Bitcoin untuk Pemula, Dijamin Untung!
Sejak awal diluncurkan, jumlah bitcoin yang bisa 'ditambang' hanya sebanyak 21 juta unit.
Artinya Satoshi Nakamoto pada akhirnya hanya akan memegang 4,76% dari total bitcoin. Itu pun kalau ia tak menjualnya sedikit pun. Dengan jumlah tersebut maka sisa Bitcoin yang masih bisa ditambang hanya 2,150 juta-an unit. [nik]