WahanaNews.net | Kecelakaan maut di Tol Cipularang, Desa Cibodas, Purwakarta, Jawa Barat, menewaskan Direktur PT Indomarco Prismatama (Indomaret), Yan Bastian, Sabtu (16/10/2021), sekitar pukul 17.25 WIB.
Menurut polisi, Yan Bastian meninggal di lokasi kecelakaan setelah mobil yang dikendarai tertimpa truk kontainer bernomor polisi B-9318-JIY.
Baca Juga:
SeaBank Luncurkan Layanan CETARRR, Nasabah Bisa Tarik dan Setor Tunai di Indomaret
Saat itu, kata polisi, truk melaju dari arah Bandung menuju Jakarta.
Lalu, saat melintas di KM 92.900, diduga kuat sopir truk kehilangan kendali.
"Truk kontainer itu kemudian terguling lalu menimpa minibus Hyundai nopol B-1152-SSV yang datang dari arah yang sama," kata Kepala Unit Laka Lantas Polres Purwakarta, Ipda Jamal Nasir, kepada wartawan melalui telepon, Minggu (17/10/2021). Seperti dilansir dari WahanaNews.co, Senin, 18/10/21.
Baca Juga:
Grand Opening Indomaret Point di CitraPlaza Nagoya Batam: Menambah Kenyamanan Penghuni di Tower Alexandrite
Sementara itu, selain Yan Bastian, ada tujuh orang korban lain dalam kecelakaan itu yang mengalami luka ringan.
Para korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Abdul Radjak, Purwakarta.
Sementara polisi masih memburu sopir truk kontainer yang diduga kabur.
"Sedang pengemudi truk kontainer Hino bernomor polisi B-9318-JIY melarikan diri. Sedang kami selidiki," kata Jamal. [jef]