WahanaNews NET | Presiden Joko Widodo (Jokowi) terbang ke Bali pada Senin (27/12/2021) pukul 07.00. Jokowi pergi bersama rombongan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 dari Pangkalan Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Udara (AU) Halim Perdanakusuma, Jakarta.
Jokowi melakukan kunjungan kerja di dua tempat di Kota Denpasar. Pertama di Kawasan Wisata Sanur untuk melakukan peletakan batu perta “Saya akan melakukan peletakan batu pertama pembangunan Rumah Sakit Internasional Bali di Denpasar,” kata Jokowi dalam Instagram @jokowi, Senin, 27 Desember 2021.ma atau groundbreaking Rumah Sakit (RS) Internasional Bali.
Baca Juga:
Prabowo Makan Malam Bersama Presiden ke-7 RI Jokowi di Kertanegara
Tempat selanjutnya yang ia kunjungi adalah Taman Werdhi Budaya Art Centre. Rencananya, Jokowi akan meninjau pameran Industri Kecil Menengah (IKM) Bali Bangkit.
Setelah dua agenda tersebut selesai, Jokowi terbang melanjutkan perjalanan ke Sulawesi Tenggara. Ia bakal berangkat dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai menuju Pangkalan TNI AU Haluoleo, Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara.
Di sana, Jokowi menurutkan akan meninjau pabrik pembuatan besi dan meresmikan pabrik smelter nikel. [Tio]